rhioex.blog

Pages

Yuk! Kenali Karakter Melankolis Yang Sebenarnya

Melankolis bisa disimpulkan bahwa arti atau maksudnya adalah sedih. Itu sih memang menurut penafsiran orang kebanyakan. Tapi mungkin kita lebih familiar dengan kata melow dan galau. Memang, orang yang memiliki karakter Melankolis dikenal..

Telinga berdenging itu kenapa sih ?

Jika suara tersebut hanya bisa didengar oleh Anda, berarti Anda mengalami tinnitussubjektif. Kondisi ini bisa dipicu oleh masalah pada telinga luar, tengah, atau dalam. Selain itu, masalah pada saraf pendengaran..

Ternyata! 6 bahaya Mengintai dibalik mewarnai Rambut loh!

Mewarnai rambut bisa membuat penampilan seseorang terlihat berbeda. Tidak heran jika pada akhirnya banyak orang yang mengubah warna rambutnya. Hal itu ditunjang pula oleh tren warna rambut yang datang silih berganti pada tiap tahunnya..

Makanan serta Minuman yang Membuat Anda Cepat Tua!

Siapa yang tidak tergiur dengan kelezatan sosis goreng, keripik kentang, pastri, steak atau minuman ringan seperti soda dan cola. Semua jenis makanan ini memang dapat memberi Anda sensasi dan kenikmatan...

Tahukah Kamu Mengapa Kita Sering Menguap?

Otak kita bekerja seperti halnya komputer. Nah, komputer bisa beroperasi dengan efisien bila tetap dingin. Karena itulah dibutuhkan komponen seperti..

Tuesday 5 April 2016

JENGKOL, dulu hingga Kini!




JENGKOL merupakan tumbuhan asli daerah tropis di Asia Tenggara. Selain di Indonesia, ia tumbuh di Malaysia (disebut jeringjiring), Thailand (cha niang), Myanmar (danyin), dan Nepal (dhinyindi).
Kegemaran masyarakat Nusantara memakan jengkol sudah terjejaki lama. Letnan Gubernur Hindia Belanda Thomas Stamford Raffles dalam The History of Java (1817), misalnya, sudah menyebut jengkol sebagai bahan makanan di Jawa, selain pete dan komlandingan (lamtoro).
Karel Heyne, ahli botani Belanda, juga menyebutkan soal jengkol dalam karyanya, yang terbit pada 1913, De nuttige palnten van Nederlandsch Indie, berisi tumbuh-tumbuhan yang banyak digunakan dan memiliki nilai komersial di Hindia Belanda. Dalam buku yang kemudian diterbitkan Departemen Kehutanan dengan judul Tumbuhan Berguna Indonesia(1988), dia menulis jengkol dengan tinggi hingga 26 meter tumbuh di bagian barat Nusantara, dibudidayakan penduduk di Jawa atau tumbuh liar di beberapa daerahJengkol bisa tumbuh baik di daerah dengan musim kemarau sedang sampai keras; tapi tak tahan musim kemarau panjang.
“Biji disenangi oleh penduduk tetapi tidak oleh orang Eropa; bijinya jarang dikemukakan tanpa keterangan tambahan ‘berbau busuk’ (Bel. stinkende),” tulis Heyne. “Biji yang sangat muda dan tua dimakan sebagai lauk, yang … pada umumnya dimasak.”
Ahli botani Jerman Justus Karl Hasskarl, sebagaimana dikutip Heyne, mengemukakan bahwa menurut penilaian orang Eropa biji jengkol tak enak rasanya; tapi penduduk senang sekali biji ini. “Bau air kencing orang yang makan biji ini memiliki bau yang keras,” kata Hasskarl, “bau yang keras ini di tempat kencing selama beberapa hari tidak hilang.”
Seperti penulis lainnya, Hasskarl menyebut bahwa kesenangan makan jengkol bisa mengakibatkan bisul dan penyakit kajengkolan (susah dan sakit ketika buang air kecil).
Dokter dan ilmuwan Belanda AG Vorderman, memberikan keterangan tentang jengkol: “Bijinya disamping banyak karbohidrat (Zetmeel) mengandung juga minyak atsiri, kalau orang makan biji ini dapat menyebabkan keracunan, menyebabkan hyperaemie ginjal atau pendarahan ginjal dan pengurangan atau penghentian keluarnya air kencing serta kejang kandung kencing (Blaaskrampen).
Menurut Vorderman, jengkol beweh memiliki sifat yang merugikan –di Bogor disebut jengkolsepi. “Jengkol beweh adalah biji yang telah tua setelah dibenam dalam tanah selama 14 hari sampai mulai berkecambah,” kata Vorderman, sebagaimana dikutip Heyne.
Menurut Heyne, keterangan itu kurang tepat karena tujuan membenam biji jengkol yang sudah tua justru untuk mengurangi sifat-sifat merugikan. Sifat merugikan dari jengkol juga dapat berkurang dengan cara dibuat keripik jengkol. Caranya: biji yang tua direbus, dipukul palu hingga tipis, kemudian dijemur di bawah terik matahari. Setelah itu tinggal digoreng dengan sedikit tambahan garam. “Dengan demikian dapat dijelaskan bahwa perlakuan demikian akan mengurangi bahaya karena minyak atsirinya akan menguap sebagai akibat cara pengolahan ini,” tulis Heyne.
Dan tentu saja olahan dari jengkol yang paling populer adalah semur jengkol. Caranya biasanya sama seperti membuat keripik jengkol. Tapi setelah dipipihkan kemudian dimasak dengan bumbu semur yang telah disiapkan.
Jengkol masih populer hingga kini. Jika terjadi kelangkaan jengkol, mungkin tak akan jadi masalah nasional. Tapi bagi penggemar beratnya, ini persoalan yang harus segera diatasi.

sumber : historia.id

Monday 4 April 2016

Buru-buru Bersihkan Jigong Anda!

Jigong pada gigi bikin malu apalagi lgi ketawa ngakak terus keliatan jigong tebel-tebel, yang pasti di cengin temen kwkwkw tapi bahaya loh klo gak cepat ditanganin bisa jadi karang gigi dan plak. ini penjelasannya !

Penjelasan sedikit mengenai karang gigi dan plak.  Permukaan gigi kita tidak pernah betul-betul bersih. Segera setelah kita sikat gigi pun, lapisan tipis (disebut biofilm) akan segera terbentuk, yang mengandung banyak sekali mikroorganisme baik maupun jahat, dan akan bergabung dengan sisa makanan yang kemudian disebut plak gigi.
Plak akan "matang" setelah 1-2 hari tanpa penyikatan gigi sama sekali, dan mengandung material organik seperti lemak, protein dan enzim serta material anorganik yaitu mineral terutama kalsium dan fosfor. Plak yang menumpuk dapat menyebabkan peradangan pada gusi, akibatnya gusi bengkak, warnanya merah terang, dan mudah berdarah. Kondisi ini juga dapat menyebabkan bau mulut karena plak akan diolah oleh bakteri dan menghasilkan senyawa sulfur yang menjadi sumber bau tak sedap. Bila tidak dibersihkan secara optimal, mineral-mineral yang berasal dari plak, air liur dan makanan akan terdeposit di dalam plak sehingga lama kelamaan plak akan mengeras, itulah yang disebut karang gigi (dental calculus).  Plak yang bercampur dengan sisa makanan yang tidak dibersihkan dikenal masyarakat dengan istilah jigong. Membersihkan jigong ini dapat dengan menyikat gigi 2 kali sehari.

Menghilangkan Jigong dan Karang Gigi

Untuk membersihkan karang gigi hanya dapat dilakukan oleh dokter gigi dengan bantuan alat secara manual atau dengan alat ultrasonic, dimana alat ini bekerja dengan getaran ultrasonik pada bagian ujungnya yang berbentuk sedikit runcing agar dapat memecah karang gigi hingga ke tempat yang sulit dijangkau, termasuk karang gigi yang ada di bawah gusi, dengan cara penggunaan yang benar dan. Alat ultrasonic  ini cukup aman bagi permukaan gigi dan akarnya. 
Hal yang harus diperhatikan adalah bagaimana agar karang gigi tidak terbentuk,  dengan menjaga kebersihan rongga mulut dan gigi. Menyikat gigi 2 kali sehari dengan metode yang benar adalah hal yang mutlak dalam menjaga kebersihan gigi dan mencegah terbentuknya karang gigi. Pembersihan karang gigi harus dilakukan, karena karang gigi yang dibiarkan dalam mulut dan tidak dibersihkan menyebabkan terjadinya keradangan gusi dan kemudian berlanjut pada tahap yang lebih parah yaitu keradangan jaringan pendukung gigi yang dapat menyebabkan goyangnya gigi dan selain itu karang gigi juga merupakan tempat bakteri berkembangbiak.
Berikut artikel yang dapat Anda baca
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.
Salam,

drg. Arni Maharani
drg. Arni Maharani
Anggota Redaksi Medis
Kedokteran Gigi
KlikDokter.com


sumber : KlikDokter.com

Kuku Jari Kaki lebih lambat dibanding Kuku Jari Tangan ?



Tanya: Terima kasih atas adanya rubrik "Fenomena". 
Saya mempunyai satu pertanyaan soal kuku. Mengapa kuku pada jari tangan tumbuhnya lebih cepat daripada kuku pada jari kaki? 
Hal ini membuat frekuensi saya menggunting kuku jari tangan lebih sering ketimbang menggunting kuku jari kaki. 
Hal yang sama terjadi pula pada suami. Mohon penjelasan. 
Terima kasih. (Titisaryani, Jakarta)

Jawab: Begini permasalahannya. Kuku dihasilkan oleh sel-sel kulit pada jari. Pertumbuhan kuku sangat dipengaruhi oleh aktivitas sel-sel kulit itu. 
Aktivitas sel-sel ini sangat dipengaruhi oleh berbagai hal seperti lingkungan (lingkungan gelap di dalam sepatu cenderung membuat aktivitas sel menurun), suhu (suhu panas mempercepat proses metabolisme sel sehingga kuku lebih cepat tumbuh), 
sistem sirkulasi darah (semakin jauh dari jantung semakin sedikit pasokan darahnya sehingga mengurangi aktivitas sel), dan sifat keturunan.
O, ya, jenis kelamin berpengaruh pula lo! Kuku laki-laki lebih cepat panjang dibandingkan dengan kuku perempuan. Lingkungan yang pengap (karena tertutup sepatu) dan jaraknya paling jauh dari jantung membuat pertumbuhan kuku kaki terhambat.
Terima kasih juga ya atas pertanyaan Anda.

sumber : yohanessurya.com

Saturday 2 April 2016

Virus Akan Selalu Berevolusi


Pengertian virus secara umum adalah parasit berukuran mikroskopik yang menginfeksi sel organisme biologis. Menurut para ahli biologi virus adalah peralihan antara makhluk hidup dan benda mati. Virus dikatakan peralihan karna virus mempunyai ciri-ciri seperti makhluk hidup yaitu dengan mempunyai DNA dan mampu berkembang biak pada sel hidup serta mempunyai ciri-ciri benda mati yaitu tidak mempunyai protoplasma dan mampu dikristalkan.

Virus dalam bereproduksi dengan memerlukan sel inang, sehingga virus bersifat parasit obligasi. Virus hanya memiliki salah satu macam asam nukleat (RNA atau DNA) yang diselubungi oleh pelindung yang terdiri atas protein, lipid, glikoprotein. Pengertian virus secara etimologi adalah kata virus berasal dari bahasa latin yaitu virion yang artinya "racun". Virus merupakan organisme subseluler karna ukurannya yang sangat kecil, dimana virus hanya dapat dilihat dengan menggunakan mikroskop elektron. Virus berukuran lebih kecil dari pada bakteri.


Suatu analisis baru mendukung hipotesis bahwa virus adalah entitas hidup yang berbagi sejarah evolusi panjang dengan sel. Studi ini menawarkan metode pertama yang dapat diandalkan untuk melacak evolusi virus kembali ke waktu ketika virus atau sel tidak berada dalam bentuk yang diakui saat ini, para peneliti mengatakan.

Temuan baru ini muncul di jurnal Science Advances.

Sampai saat ini, virus sulit untuk diklasifikasikan, kata profesor Gustavo Caetano-Anollés dari University of Illinois crop sciences and Carl R. Woese Institute for Genomic Biology, yang memimpin analisis baru tersebut dengan mahasiswa pascasarjana Arshan Nasir. Pada laporan terbaru, International Committee on the Taxonomy of Viruses telah mengakui tujuh ordo virus, berdasarkan bentuk dan ukuran, struktur genetik dan sarana reproduksi.

“Di bawah klasifikasi ini, keluarga virus yang termasuk dalam ordo yang sama memiliki kemungkinan menyimpang dari leluhur virus pada umumnya,” tulis para penulis. “Namun, hanya 26 (dari 104) keluarga virus telah dimasukkan ke dalam ordo, dan hubungan evolusi kebanyakan dari mereka tetap tidak jelas.”

Bagian dari kebingungan berasal dari kelimpahan dan keragaman virus. Kurang dari 4.900 virus telah diidentifikasi dan diurutkan sejauh ini, meskipun para ilmuwan memperkirakan ada lebih dari satu juta spesies virus. Banyak virus berukuran sangat kecil (yang ukurannya lebih kecil dari bakteri atau mikroba lainnya) dan hanya berisi segelintir gen. Virus lainnya, seperti mimivirus yang baru ditemukan, berukuran besar, dengan genom yang lebih besar dibandingkan dengan beberapa bakteri.Studi baru ini difokuskan pada repertoar yang luas dari struktur protein, yang disebut “lipatan,” yang dikodekan dalam genom dari semua sel dan virus. Lipatan adalah blok bangunan struktur protein, yang memberikan struktur kompleks, serta bentuk tiga dimensi virus. Dengan membandingkan struktur lipatan di berbagai cabang pohon kehidupan, peneliti dapat merekonstruksi sejarah evolusi dari lipatan dan organisme yang mengkodekan genom tersebut.

Para peneliti memilih untuk menganalisis lipatan protein karena urutan yang mengkode genom virus tunduk pada perubahan yang cepat. Mutasi virus yag tinggi dapat mengaburkan sinyal evolusi, kata Caetano-Anollés. Lipatan protein merupakan penanda yang lebih baik dari peristiwa kuno karena struktur tiga dimensi mereka dapat dipertahankan, bahkan sebagai urutan yang mengkodekannya untuk mulai berubah.
Click image for larger version

Name: 164444_virus.jpg
Views: 1
Size: 32.2 KB
ID: 579

Saat ini, banyak virus (termasuk yang menyebabkan penyakit) mengambil alih mesin pembangun protein dari sel inang untuk membuat salinan dari diri mereka sendiri yang kemudian dapat menyebar ke sel-sel lain. Virus sering memasukkan materi genetik mereka sendiri ke dalam DNA inang. Bahkan, sisa-sisa infiltrasi virus kuno sekarang merupakan fitur permanen dari kebanyakan genom organisme selular, termasuk manusia. Bakat untuk memindahkan materi genetik di sekitar kemungkinan menjadi bukti peran utama virus sebagai “penyebar keragaman,” kata Caetano-Anollés.

Para peneliti menganalisis semua lipatan yang telah dikenal di 5.080 organisme yang mewakili setiap cabang pohon kehidupan, termasuk 3.460 virus. Menggunakan metode bioinformatika canggih, mereka mengidentifikasi 442 lipatan protein yang berbagi di antara sel dan virus, dan 66 yang unik pada virus.

“Hal ini memberitahu Anda bahwa Anda dapat membangun pohon kehidupan, karena Anda telah menemukan banyak fitur di virus yang memiliki semua sifat-sifat yang memiliki sel. Virus juga memiliki komponen unik selain komponen yang berbagi dengan sel,” kata Caetano-Anollés, seperti dilansir University of Illinois at Urbana-Champaign (25/09/2015).

ahkan, analisis mengungkapkan urutan genetik pada virus, tidak seperti apa yang terlihat di dalam sel, kata Caetano-Anollés. Ini menentang suatu hipotesis bahwa virus menangkap semua materi genetik mereka dari sel. Temuan ini dan temuan lainnya juga mendukung gagasan bahwa virus merupakan “pencipta kebaruan,” katanya.

Menggunakan data lipatan protein yang tersedia dalam database online, Nasir dan Caetano-Anollés menggunakan metode komputasi untuk membangun pohon kehidupan yang memasukkan virus.

Data tersebut menunjukkan bahwa virus berasal dari beberapa sel kuno dan hadir berdampingan dengan nenek moyang sel modern,” tulis para peneliti. Sel-sel kuno ini kemungkinan mengandung genom RNA tersegmentasi, kata Caetano-Anollés.

Data juga menunjukkan bahwa di beberapa titik dalam sejarah evolusi virus, tidak lama setelah kehidupan selular modern muncul, kebanyakan virus mendapatkan kemampuan untuk merangkum diri dalam mantel protein yang melindungi muatan genetis mereka. Memungkinkan virus untuk menghabiskan bagian dari siklus hidup mereka di luar sel inang dan menyebar, kata Caetano-Anollés. Lipatan protein yang unik pada virus, termasuk yang membentuk “kapsid” virus.

“Kapsid tersebut menjadi lebih dan lebih canggih seiring waktu, sehingga memungkinkan virus untuk menjadi menular ke sel-sel yang sebelumnya telah menolak mereka,” kata Nasir. “Ini adalah ciri khas parasitisme.”

Beberapa ilmuwan berpendapat bahwa virus adalah entitas tak hidup, potongan DNA dan RNA dari kehidupan seluler. Mereka menunjuk pada fakta bahwa virus tidak mampu mereplikasi (mereproduksi) di luar sel inang, dan mengandalkan mesin pembangun protein dari sel untuk berfungsi. Tetapi banyak bukti mendukung gagasan bahwa virus tidak begitu berbeda dari makhluk hidup lainnya, kata Caetano-Anollés.

“Banyak organisme membutuhkan organisme lain untuk hidup, termasuk bakteri yang hidup di dalam sel, dan fungi yang terlibat dalam hubungan parasit obligat. Mereka bergantung pada inang untuk menyelesaikan siklus hidup mereka,” katanya. “Prosees ini adalah apa yang dilakukan oleh virus.”

Penemuan mimiviruses raksasa di awal 2000-an menantang ide-ide tradisional mengenai sifat virus, kata Caetano-Anollés.

“Virus raksasa tersebut tidak seperti virus Ebola kecil, yang hanya memiliki tujuh gen. Virus ini memiliki ukuran besar dan repertoar genomik yang besar,” katanya. “Beberapa sama besar secara fisik dan dengan genom yang sama besar atau lebih besar dari bakteri yang bersifat parasit.”

Beberapa virus raksasa juga memiliki gen untuk protein yang penting untuk penerjemahan, proses dimana sel-sel membaca urutan gen untuk membangun protein, kata Caetano-Anollés. Kurangnya mesin translasi di virus ini pernah disebut sebagai pembenaran untuk mengklasifikasikan virus sebagai sesuatu yang tidak hidup, katanya.

“Hal tersebut tidak berlaku lagi,” kata Caetano-Anollés. “Virus sekarang mendapat tempat di pohon kehidupan. Jelas, ada lebih banyak hal dari virus dari yang pernah kita pikirkan.”

sumber http://www.bhataramedia.com/7217/stu...up/2015/09/28/

Telinga berdenging itu kenapa sih ?

Pernahkah Anda merasakan telinga seperti berdenging? Sebagian masyarakat sering mengaitkannya dengan pertanda tertentu. Padahal sebenarnya telinga berdenging merupakan salah satu kondisi medis yang disebut sebagai tinnitus.
Tinnitus terjadi jika terdengar suara-suara abnormal yang berasal dari dalam telinga, dan terdengar seperti  berdengung, siulan atau suara bising mesin. Denging bisa segera hilang dengan sendirinya atau bertahan lama. 1 dari 100 orang yang mengalami tinnitus bahkan merasakan denging ini benar-benar mengganggu konsentrasi, menyebabkan masalah tidur sampai depresi.
Kondisi Medis di Balik Telinga Berdenging - Alodokter
Tinnitus akan makin jelas terasa ketika Anda berada di tempat hening, atau ketika akan tidur. Selain itu, penderitanya dapat lebih sensitif terhadap volume suara yang sebenarnya normal bagi banyak orang. Kondisi tersebut dinamakan hyperacusis.
Jika suara tersebut hanya bisa didengar oleh Anda, berarti Anda mengalami tinnitussubjektif. Kondisi ini bisa dipicu oleh masalah pada telinga luar, tengah, atau dalam. Selain itu, masalah pada saraf pendengaran atau bagian otak yang menerjemahkan sinyal suara juga bisa memicu tinnitus subjektif.
Sedangkan, jika suara-suara tersebut dapat didengar oleh dokter ketika pemeriksaan, berarti Anda mengalami tinnitus objektif. Jenis yang lebih langka ini dipicu oleh masalah pembuluh darah, kondisi tulang telinga dalam atau kontraksi otot.
Penyebab tinnitus dapat dibagi dua, penyebab ringan dan penyebab serius. Berikut ini adalah penjelasannya.
Penyebab ringan, artinya bukan disebabkan oleh penyakit serius, antara lain:
  • Mendengar suara yang sangat keras. Pada beberapa kasus, tinnitus dapat menjadi permanen jika penderita mendengar suara keras untuk waktu lama.
  • Efek samping penggunaan obat seperti aspirin, antibiotik, dan kina.
  • Kekurangan zat besi.
  • Infeksi telinga. Jika infeksi diobati, maka tinnitus dapat hilang.
  • Banyak kotoran telinga, menyebabkan kehilangan pendengaran atau iritasi gendang telinga.
  • Cemas atau stres.
  • Penurunan daya pendengaran seiring penuaan, biasanya dimulai dari usia 60 tahun.
  • Postur tubuh, misalnya ketika Anda bangkit dari posisi tidur atau duduk, atau menggerakkan kepala. Gerakkan tersebut mengakibatkan perubahan tekanan pada saraf, otot, atau pembuluh darah di sekitar telinga yang memicu tinnitus.
Penyebab serius, atau disebabkan oleh penyakit serius, antara lain:
  • Adanya tumor di kepala atau leher, sehingga menyebabkan pembuluh darah di kepala atau leher tertekan.
  • Tekanan darah tinggi.
  • Aterosklerosis atau penyempitan pembuluh darah telinga akibat penumpukan kolesterol. Seiring penuaan dan tingginya kolesterol, pembuluh darah utama yang terletak di dekat telinga bagian tengah dan dalam kehilangan elastisitas. Sehingga, aliran darah menjadi lebih kuat dan terdengar oleh telinga.
  • Penyakit Meniere yang diakibatkan tekanan pada koklea, yaitu suatu struktur di telinga bagian dalam. Kondisi ini bisa menyebabkan pusing atau vertigo, kehilangan pendengaran, dan tinnitus.
  • Tumor neuroma akustik, yaitu tumor jinak yang terjadi pada saraf kranial yang berjalan dari otak ke telinga bagian dalam.
Tindakan Apa yang Diperlukan?
Anda bisa konsultasikan kondisi telinga berdenging kepada dokter THT (Telinga, Hidung, Tenggorokan). Dokter akan melakukan pemeriksaan menggunakan otoskop untuk memeriksa telinga. Selain itu, dapat dilakukan tes pendengaran (audiometri) untuk melihat kemungkinan adanya gangguan pendengaran. Alat yang digunakan antara lainotoacoustic emissions (microphone yang dimasukkan ke dalam telinga) untuk pemeriksaan pada anak, dan pure tone audiometry (menggunakan headphone) untuk pemeriksaan pada orang dewasa. Pada tes lanjutan dapat pula digunakan scan pada otak.
Langkah berikut juga dapat dilakukan untuk mengurangi denging pada telinga.
  • Relaksasi. Cemas dan stres akan memperparah tinnitus. Berpikirlah positif dan lakukan relaksasi untuk mengurangi stres.
  • Konsumsi obat antidepresan. Jika stres yang diakibatkan tinnitus tidak mudah dihilangkan dengan relaksasi, Anda dapat mengonsumsi obat antidepresan sesuai anjuran dokter.
  • Hindari ruang hening karena Anda akan makin jelas mendengar dengingan. Sebaiknya dengarkan suara-suara yang lebih nyaman dan menyenangkan untuk Anda dengan volume yang rendah. Ini akan membantu untuk mengalihkan pendengaran Anda. Lakukan pula ketika akan tidur.
  • Gunakan alat bantu dengar. Setelah berkonsultasi dengan dokter, Anda mungkin dapat menggunakan alat bantu dengar. Dengan menggunakannya, suara normal akan terdengar lebih jelas dan mengalahkan suara dengingan. Alat ini ditujukan untuk mereka yang memiliki gangguan pendengaran seperti tinnitus, atau bahkan tuli.
Jika Anda mengalami telinga berdenging, periksakan ke dokter THT agar penyebabnya bisa diketahui, diobati dan tidak menjadi makin parah.

sumber : http://www.alodokter.com

Cahaya Matahari Pagi dan Siang berbeda?



Kalian tentu pernah bermain di pagi hari. Entah bermain sepak bola, bulutangkis atau hanya sekedar jogging.Pagi hari juga waktu yang tepat untuk mandi matahari sekedar untuk membantu pembentukan Vitamin D dalam tubuh. Tentu saja, beberapa pekerjaan juga lebih mudah dikerjakan pada waktu pagi dibandingkan siang hari. Seperti menyapu taman atau memangkas pohon. Lalu pernahkah terpikir bahwa mengapa sinar matahari pada pagi hari terasa hangat? Bandingkanlah ketika kita menyapu taman atau memangkas pohon saat siang hari. Tentu saja berbeda bukan? Bagaimana mungkin  cahaya matahari di siang hari terasa lebih panas daripada di pagi hari? Lalu, bandingkanlah ketika menyapu taman pada sore hari dibandingkan siang hari. Manakah yang lebih ringan?




Ketika pagi hari, cahaya matahari terasa begitu hangat. Di saat ini, kita akan nyaman melakukan berbagai aktivitas karena tubuh kita tidak menerima panas secara berlebihan. Lalu, ketika hari berubah menjadi siang cahaya matahari yang tadinya hangat perlahan-lahan mulai memanas. Sampai mencapai puncak sekitar pukul dua siang. setelah itu suhunya berangsur-angsur turun hingga kembali menjadi hangat. Apa yang sebenarnya terjadi? apa yang membuat suhu antara pagi dengan siang atau siang dengan sore berbeda? jawabannya akan dijelaskan sebagai berikut.

Sedikit nostalgia sewaktu kecil, Dulu saya (penulis) berfikir bahwa perbedaan suhu terjadi akibat perbedaan jarak antara tempat manusia dan matahari. Walaupun jarak bumi-matahari relatif tetap, namun letak manusia selalu berubah terhadap matahari karena bumi mengalami gerak rotasi.


Sedikit konyol bukan? hahaha.....

Tapi itu ternyata tidak akurat. Ada alasan lain mengapa suhu di pagi hari lebih "dingin" dibandingkan suhu di siang hari. Kuncinya adalah pada luas permukaan. Apabila sebuah energi dalam jumlah yang sama didistribusikan pada luasan yang berbeda apa yang terjadi?  Tentu saja energi akan lebih terasa pada luasan yang kecil. Pernah menggunakan kaca pembesar untuk membakar sesuatu? Yup. itulah salah satu contohnya. ketika debuah energi matahari terdistribusi pada luasan tertentu, nornalnya tidak akan bisa membakar kertas/daun. Ketika luasan yang terpancar sinar "dipersempit" menggunakan kaca pembesar, maka energi matahari tersebut dapat membakar daun/kertas. Jumlah energi yang sama, tetapi luasannya berbeda. Maka, energi yang diterima tiap satuan luas juga akan berbeda.

Adakah cara membuktikan jika luasan yang menerima cahaya matahari antara siang dan pagi berbeda? tentu saja ada. Perhatikan gambar berikut.
Pagi/Sore


Siang
Dari gambar tersebut, sudah cukup terlihat bahwa luasan yang terkena sinar matahari berbeda. Pada pagi dan sore hari, sinar matahari datang miring dari timur (pagi) dan barat (sore) sehingga luasan yang terkena sinar matahari akan lebih luas daripada sinar yang datang tegak lurus dari atas.

Bagaimana, Sudah cukup jelas kan?

sumber : http://e-scienceeducation.blogspot.co.id/

VIDEO: Kenapa 1 Menit Itu 60 Detik?



seseorang pasti pernah berpikir dibenaknya kenapa sih 1 menit itu 60 Detik, dan kenapa juga gak seharusnya 100detik aja biar pas perhitungannya, eits! sebenarnya ini adalah teori yang yang sudah disesuaikan oleh orang-orang terdahulu, ternyata rumit loh. untuk lebih jelasnya lihat Video ini Cekidot!



Youtube by : Kok Bisa?
www.ayeey.com www.resepkuekeringku.com www.desainrumahnya.com www.yayasanbabysitterku.com www.luvne.com www.cicicookies.com www.tipscantiknya.com www.mbepp.com www.kumpulanrumusnya.com www.trikcantik.net